Filamen intermediet

Filamen intermediet
Struktur Filamen Intermediet

Filamen intermediet adalah bagian dari kerangka sel (sitoskeleton) atau rantai molekul protein yang berbentuk untaian yang saling melilit,  berbentuk serat mirip tali. Disebut filamen intermediet atau filamen antara karena berukuran diantara ukuran mikrotubulus dan mikrofilamen. Filamen ini berdiameter 10 - 12 nm. Filamen intermediet berbentuk pembuluh dan terdiri atas 4 hingga 5 protofilamen. Masing-masing protofilamen disusun melingkar. Protofilamen sangat liat dan stabil karena dibentuk dari protein fibrosa.  Akan tetapi, tidak semua sel tersusun atas protein fibrosa, contohnya sel kulit tersusun oleh protein keratin. Filamen intermediet termasuk peralatan sel yang lebih permanen. Perlakuan kimiawi yang memindahkan mikrofilamen dan mikrotubula dari sitoplasma meninggalkan jalinan filament intermediet yang mempertahankan bentuk aslinya. Berbagai jenis filament intermediet kemungkinan berfungsi sebagai kerangka keseluruhan sitoskeleton. Filamen intermediat padaumumnya berada di sekitar inti.



Pembentukan filamen intermediet juga didasarkan pada polimerisasi filamen. Dua monomer filamen bergabung membentuk struktur coil. Dimer ini akan bergabung dengan dimer lainnya membentuk tetramer, tetapi posisinya saling tidak paralel. Ketidakparalelan ini membuat tetramer dapat berasosiasi dengan tetramer lain (mirip struktur penyusunan batu bata). Pada akhirnya, tetramer-tetramer bergabung membentuk sebuah array heliks.

Fungsi Filamen Intermediet
Penyokong sel dan inti sel
Filamen intermediet memberi kekuatan mekanis pada sel sehingga sel tahan terhadap tekanan dan peregangan yang terjadi pada dinding sel. Filamen ini juga memberi kekuatan pada dinding sel. Filamen intermediet juga berfungsi untuk menyokong dan menjaga bentuk sel beserta inti sel.
Di sel epitel atau sel yang berbatasan dengan dunia luar, seperti sel kulit, filamen intermediat membentuk anyaman yang meminimalisir berbagai tekanan dari luar. Beberapa macam filamen intermediat antara lain adalah kertin, vimentin, neurofilamen, lamina nuklear, beserta keratin.


No comments:

Post a Comment