RPP SISTEM PERNAPASAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan    : SMAN
Kelas / Semester        :  XI IPA / 2 (Genap)
Mata Pelajaran          : Biologi
Materi Pokok             : Sistem Pernafasan Manusia dan Hewan
Pertemuan ke            : 1
Alokasi Waktu           :  2 x 15 Menit
 


A.      Kompetensi Inti  
KI 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2. Menghayati, mengamalkan perilaku jujur, disiplin,tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia
KI 3.Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
B.        Kompetensi Dasar


3.8   Menganalisis hubungan antara struktur jaringan penyusun organ pada sistem respirasi dan mengaitkannya dengan bioprosesnya sehingga dapat menjelaskan proses pernapasan serta gangguan fungsi yang mungkin terjadi pada sistem respirasi manusia melalui studi literatur, pengamatan, percobaan, dan simulasi.

4.8  Menyajikan hasil analisis tentang kelainan pada struktur dan fungsi jaringan organ pernapasan/respirasi yang menyebabkan gangguan sistem respirasi manusia melalui berbagi bentuk media presentasi.
C.    Indikator
·     Mendeskripsikan struktur dan fungsi alat-alat pernapasan pada manusia.
·     Menjelaskan mekanisme pernapasan pada manusia meliputi mekanisme ekspirasi, inspirasi, pernapasan dada dan pernapasan perut.

D.    Tujuan Pembelajaran

·        Peserta didik dapat mendeskripsikan struktur dan fungsi alat-alat pernapasan pada manusia dengan tepat.
·        Peserta didik dapat membedakan mekanisme pernapasan pada manusia meliputi mekanisme ekspirasi, inspirasi, pernapasan dada dan perut dengan detail.

E.     Materi Ajar
Proses Pernapasan yaitu mengambil oksigen (O2) dari udara luar untuk disalurkan ke jaringan tubuh dan mengeluarkan karbondioksida (CO2) dan uap air (H2O).
  1. Rongga hidung
Merupakan tempat masuknya udara pernapasan. Di dalam rongga hidung udara akan mengalami:
  1. Penyaringan, ditujukan kepada benda-benda asing yang tidak berbentuk gas, misalnya debu. Benda-benda tersebut dihalangi oleh rambut-rambut yang tumbuh ke arah luar lubang hidung.
  2. Penghangatan, yaitu mengubah suhu udara agar sesuai dengan suhu tubuh.
  1. Faring atau tekak
Faring merupakan tempat terjadinya persimpangan antara saluran pernapasan dengan saluran pencernaan. Di dalam faring terdapat:
  1. Epiglotis bertugas mengatur pergantian perjalanan udara pernapasan dan makanan pada persimpangan tersebut.
  2. Di bawah faring terdapat laring (pangkal tenggorok).
  3. Pada laring terdapat celah yang disebut glotis yang menuju ke batang tenggorok, di dalam laring juga terdapat pita suara.
  1. Trakea
Merupakan pipa yang dindingnya terdiri atas 3 lapis, yaitu:
  1. Lapis luar terdiri atas jaringan ikat.
  2. Lapis tengah terdiri atas otot polos dan cincin tulang rawan.
  3. Lapis terdalam terdiri atas jaringan epitel bersilia yang menghasilkan banyak lendir yang berfungsi untuk menangkap dan mengembalikannya ke hulu saluran pernapasan benda-benda asing yang akan masuk ke paru-paru bersama udara pernapasan.
  1. Bronkus
Bronkus merupakan cabang batang tenggorok. Jumlahnya sepasang, yang satu menuju ke paru-paru kanan dan yang satu lagi menuju ke paru-paru kiri. Dinding bronkus juga terdiri atas 3 lapis, yaitu jaringan ikat, otot polos, dan jaringan epitel, seperti pada trakea, perbedaannya adalah bahwa dinding trakea jauh lebih tebal dan cincin tulang rawan pada bronkus tidak berbentuk lingkar sempurna. Kedudukan bronkus yang ke kiri dan ke kanan berbeda. Yang ke kiri lebih mendatar daripada yang ke kanan. Hal ini merupakan salah satu sebab paru-paru kanan lebih mudah terserang penyakit.
  1. Bronkiolus
Merupakan cabang dari bronkus. Bronkiolus ini bercabang-cabang menjadi saluran yang semakin halus. Sel-sel epitel bersilianya berubah menjadi sisik epitel.
  1. Alveolus
Alveolus (saluran udara buntu) merupakan saluran akhir dari alat pernapasan. Alveolus berupa gelembung-gelembung udara. Pada bagian alveolus inilah terjadi pertukaran O2 dari udara bebas ke sel-sel darah, dan CO2 dari sel-sel darah ke udara bebas.
  1. Paru-paru
Paru-paru manusia berjumlah sepasang kanan dan kiri. Masing-masing dibungkus oleh selaput pembungkus paru-paru yang dikenal dengan pleura. Pleura ini merupakan selaput tipis rangkap dua. Di antara selaput tersebut dengan paru-paru terdapat cairan limfa, yang berfungsi untuk melindungi paru-paru dari gerakan pada waktu mengembang dan mengempis. Mengembang dan mengempisnya paru-paru disebabkan perubahan tekanan dalam rongga dada.
        Mekanisme Pertukaran gas O2 dan CO2
Telah dijelaskan sebelumnya, bahwa bernapas merupakan pengambilan udara masuk berupa oksigen (O2) ke dalam paru-paru yang disebut proses inspirasi dan mengeluarkannya kembali dalam bentuk karbon dioksida (CO2) dan uap air yang disebut proses ekspirasi. Pada proses tersebut terjadi pertukaran gas secara difusi. Proses yang pertama yaitu pertukaran O2 dari udara dalam alveolus dengan CO2 dalam kapiler darah yang disebut dengan pernapasan luar (pernapasan eksternal), sedangkan proses yang kedua adalah pertukaran O2 dari aliran darah dengan CO2 dari sel-sel jaringan tubuh yang disebut pernapasan dalam (pernapasan internal).

A.    PERNAPASAN DADA
Pernapasan dada adalah pernapasan yang berkaitan dengan rongga dada dan kontraksi dari tulang rusuk
Proses pernapasan dada adalah sebagai berikut
Udara masuk melalui hidung → masuk menuju paru-paru → tulang rusuk kontraksi →rongga dada membesar.
B.     PERNAPASAN PERUT

Pernapasan perut adalah pernapasan yang berkaitan dengan rongga dada dan kontraksi diafragma.

Proses pernapasan perut adalah sebagai berikut

Udara masuk melalui hidung→ masuk menuju paru-paru → diafragma kontraksi (mendatar) → rongga dada membesar.

F.     Metode dan Pendekatan Pembelajaran

Pendekatan
-          Saintifik
Metode
-          Ceramah
-          Pengamatan dan diskusi
-          Penugasan

G.    Media, Alat dan Sumber Belajar

Media                     : power point, video dan gambar
Alat                       : laptop, projector
Sumber belajar      : Purnomo, dkk. 2009. Biologi kelas XI. Jakarta : Intan Pariwara

H.    Kegiatan Pembelajaran

Pendahuluan  (3 Menit)
Kegiatan
Kegiatan pembelajaran
Alokasi waktu
Guru
Siswa
Pembuka
·      Guru memberi salam, mengecek absensi dan menyiapkan media pembelajaran.
· Siswa menjawab salam, mengeluarkan buku pelajaran biologi.

1     menit
Apersepsi
·      Guru menanyakan hal yang berhubungan dengan sistem pernafasan coba kalian perhatikan saat kalian bernafas, kemudian cobalah tarik nafas dalam-dalam dan hembuskan sekuatnya!”
·      Guru menanyakan hal yang berhubungan dengan sistem pernafasan apa yang kalian ketahui dari proses respirasi?”

· Siswa berpikir dan menjawab pertanyaan dari guru.

1 menit
Motivasi
·   Guru memberi pujian terhadap siswa yang bisa menjawab pertanyaan dari guru dan mengkomunikasikan tujuan pembelajaran.
· Siswa memperhatikan penjelasan guru.

1 menit




Kegiatan Inti (18 Menit)

Kegiatan pembelajaran
Alokasi waktu

Guru
Siswa
Observasi
·   Guru memperlihatkan gambar dan video mengenai system pernafasan

·   Guru meminta siswa mengidentifikasi nama organ-organ pernafasan
·   Guru meminta siswa mengidentifikasi
· Siswa memperhatikan gambar dan video yang ditampilkan oleh guru
· Siswa mengidentifikasi nama  organ-organ pernafasan
· Siswa mengidentifikasi struktur dan fungsi organ-organ pernapasan

2 menit
Menanya
· Guru memotivasi siswa untuk menanyakan bagaimana mekanisme pertukaran gas pada pernapasan manusia
·   Guru memotivasi siswa untuk menanyakan mekanisme pernapasan pada manusia
·   Siswa mengajukan pertanyaan
Bagaimana caranya gas O2 dan CO2 dapat bertukar dalam paru-paru?
·   Siswa mengajukan pertanyaan apa perbedaan dari pernapasan dada dan pernapasan perut?

1 menit
Eksperimen/ eksplorasi
·   Guru membagi siswa dalam 3 kelompok dan  memberikan LKS kepada siswa
·   Guru meminta siswa merinci proses masuknya udarake paru-paru dan proses keluarnya udara dari paru-paru

· Guru meminta siswa untuk menjelaskan proses pernapasan dada dan perut
· Siswa terbagi menjadi 3 kelompok dan mengerjankan LKS dengan tertib.
· Siswa menjelaskan langkah-langkah proses masuknya udara ke paru-paru dan proses keluarnya udara dari paru-paru
·   Siswa menjelaskan proses pernapasan dada dan perut


2 menit
Asosiasi
·   Guru meminta siswa untuk mengaitkan antara struktur dan fungsi organ pernapasan

·   Guru meminta siswa menyimpulkan proses inspirasi dan ekspirasi

·   Guru meminta siswa mengaitkan proses pernafasan dada dan perut
·      Siswa mengaitkan antara struktur organ pernafasan berdasarkan fungsinya.
·      Siswa memberikan kesimpulan proses inspirasi dan ekspirasi.

·   Siswa mengaitkan proses pernafasan dada dan perut

2 menit
Komunikasi
·   Guru meminta siswa untuk menjelaskan secara lisan struktur dan fungsi organ pernafasan.
·   Guru meminta siswa secara lisan untuk menjelaskan mekanisme pernafasan dada dan perut
·   Siswa menjelaskan secara lisan struktur dan fungsi organ pernafasan.
·   Siswa menjelaskan secara lisan mekanisme pernafasan dada dan perut

3 menit
Pengayaan
·   Guru memberikan penjelasan penguatan materi kepada siswa
·   Siswa memperhatikna  penjelasan guru.
10 menit




Kegiatan penutup (7 Menit)

Kegiatan pembelajaran
Alokasi waktu
Guru
Siswa
· Guru membuat kesimpulan bersama dengan siswa mengenai pembelajaran yang sudah dilalui.

· Siswa bersama guru menyimpulkan pembelajaran.
1 menit
· Kemudian guru memberikan evaluasi pembelajaran.
· Siswa menjawab soal yang diberikan oleh guru
5 menit
· Guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan salam.
· Siswa menjawab salam
1 menit
I.       Penilaian
Jenis penilaian:
-          Penilaian tes tertulis
-          Penilaian sikap
Instrument
-          Tes tertulis


Mengetahui,                                                                      Jakarta. 29 Oktober 2015
Kepala Sekolah                                                                 Guru Biologi



(…………………..)                                                          Fauzyah Aulia Rahman
                                                                                          NIM : 1112016100072
SOAL EVALUASI
Indikator
Soal
Kunci
Skor
·        Mendeskripsikan struktur dan fungsi alat-alat pernapasan pada manusia.

1.   Jelaskan apa yang dimaksud dengan respirasi?
Respirasi adalah pergantian atau pertukaran oksigen dengan karbon dioksida pada paru-paru.
20
2.   Sebutkan urutan jalur masuknya udara ke paru-paru!
O2 di lingkungan – hidung – faring – laring – trakea – bronkus –bronkeolus – alveolus
20
3.   Sebutkan fungsi dari hidung!
Fungsi hidung adalah
-          Sebagai tempat keluar-masuknya udara
-          Sebagai indra penciuman
-          Penyaring udara yang akan masuk ke paru-paru
-          Mengatur suhu udara agar sesuai dengan suhu tubuh
-          Mengatur kelembaban udara yang masuk.



20
·        Menjelaskan mekanisme pernapasan pada manusia meliputi mekanisme ekspirasi, inspirasi, pernapasan dada dan pernapasan perut.

4.   Jelaskan proses inspirasi pernafasan dada!
Otot tulang rusuk kontraksi – tulang rusuk terangkat – paru-paru mengembang – tekanan paru-paru mengecil –udara masuk ke paru-paru.

20
5.   Jelaskan proses inspirasi perut!
Diafragma berkontraksi (mendatar) – paaru-paru mengembang – tekanan paru-paru mengecil –udara masuk ke paru-paru.

20
JUMLAH
100
Format penilaian :

                              Nilai = Jumlah jawaban benar

No comments:

Post a Comment